Pembelajaran Masih Daring, Unimed Tunggu Vaksinasi

Editor: mediaselektif.com author photo

MEDIASELEKTIF.COM - Sampai saat ini, Universitas Negeri Medan (Unimed) masih melaksanakan perkuliahan dalam jaringan (daring) karena Pandemi Covid-19 masih tinggi di kawasan Medan dan Deliserdang yang dinyatakan masih zona merah. 

"Karenanya semester genap ini Unimed terus melaksanakan perkuliahan daring," ujar Rektor Unimed Dr Syamsul Gultom kepada wartawan ketika ditemui, Kamis (15/4/2021).

Dikatakannya, meski ada surat dari Dirjen Dikti yang menyatakan pada semester ganjil mendatang sudah bisa diperbolehkan pembelajaran tatap muka dengan protokol kesehatan yang ketat, tetapi itu di daerah yang sudah dinyatakan zona hijau dan kuning. 

"Karena daerah Medan dan Deliserdang masih zona merah maka kemungkinan besar kita masih melaksanakan pembelajaran daring sambil menunggu meredanya Covid-19 di daerah ini," paparnya.

Lebih lanjut dikatakannya, saat ini pihaknya juga tengah menunggu pelaksanaan vaksinasi kepada para dosen, tenaga pendidik, PNS maupun honorer serta mahasiswa.

"Kita telah menyurati pemerintah tinggal menunggu realisasinya saja,"paparnya sembari menyatakan jumlah dosen di Unimed sebanyak 957 orang, tendik PNS dan honorer 672 dan mahasiswa sebanyak 25.675 orang. (Ir/MSC)


Share:
Komentar

Berita Terkini