Dedi Iskandar Laksanakan Reses III Tahun Sidang II 2020-2021 di Kelurahan Aek Kanopan

Editor: mediaselektif.com author photo

MEDIASELEKTIF.COM - Anggota DPRD provinsi Sumatera Utara (Sumut)  dari Fraksi Partai Keadilan Sejahteraan (PKS) Dedi Iskandar SE kembali melakukan Reses ke III Tahun II 2020 - 2021 di Kecamatan Kualuh Hulu, kali ini lokasinya di Lingkungan ini Kelurahan Aek Kanopan Kecamatan Kualuh Hulu Kabupaten Labuhanbatu Utara (Labura) Rabu (07/07/2021).

Di hadapan warga masyarakat Aek Kanopan yang tampak begitu antusias menghadiri acara reses Dedi Iskandar yang populer dengan Tagline Kita Semua Saudara ini memaparkan capaian kinerjanya selama menjadi anggota DPRD Provinsi yang duduk di Komisi D membidangi pembangunan diantaranya peningkatan ruas jalan Provinsi, ruas Kota Batu menuju Kabupaten Tobasa sepanjang sepanjang 3 (tiga) Km,  dan beberapa proyek penanggulangan banjir dan penguatan tebing sungai di berbagai Kecamatan di Labura.

"Sesuai bidang kerja Komisi D di DPRD Provinsi Sumut pada tahun ini ada beberapa kegiatan pembangunan yang bersumber dari dana APBD Provinsi yang sedang dan akan di laksanakan antara lain peningkatan ruas jalan Provinsi ruas Kota Batu batas Tobasa dan beberapa perbaikan jaringan normalisasi  dan jaringan air sungai sebagai upaya pengendalian banjir di beberapa titik rawan banjir di Kabupaten Labura," ucap Dedi

Selain memaparkan capaian kinerja Dedi Iskandar SE juga menyampaikan kepada masyarakat Aek Kanopan tentang program pribadinya untuk membantu para pengusaha UKM yang di beri nama Bantuan "UKM Kita Semua Saudara" dan juga bagi masyarakat yang belum mempunyai meteran listrik PLN supaya segera menyampaikannya kepada Ketua Ranting Partai PKS dan Ketua DPD Partai PKS Labura agar supaya di bantu secara gratis, serta rumah rumah yang tidak layak huni agar mendapatkan bantuan berupa bedah rumah.

Disisi lain pada sesi tanyajawab Dedi Iskandar juga menanggapi keluhan seorang guru honor Ibu Syarifah yang mewakili guru guru honor yang hadir pada reses tersebut di mana mereka mengeluhkan kecilnya honor yang mereka terima setiap bulannya dan sulitnya persyaratan penerimaan untuk menjadi pegawai Pemerintah yang harus dengan perjanjian kontrak P3K untuk guru honor, meski lingkup pendidikan untuk tingkat Sekolah Dasar bukan gawean Provinsi namun Dedi Iskandar SE berjanji akan berkordinasi dengan DPRD Kabupaten Labura untuk membahas permasalahan Ibu Syarifah tersebut, "saya bersama tim akan berkordinasi dengan DPRD Kabupaten Labura, di mana Partai PKS memiliki dua anggota DPRD di Kabupaten Labura," ucap Dedi. 

Acara reses tersebut tetap mengacu pada protokol kesehatan sebagai mana anjuran Pemerintah.(MN/MSC)

Share:
Komentar

Berita Terkini