Polsek Medan Helvetia Semprotkan Disenfektan Cegah Penyebaran Covid-19

Editor: mediaselektif.com author photo

MEDIASELEKTIF.COM - Jajaran Polsek Medan Helvetia bersama unsur terkait semprot cairan Disenfektan dan Razia Masker,

Polsek Medan Helvetia terus melaksanakan kegiatan rutin yang ditingkatkan (KRYD) dalam mencegah penyebaran Covid - 19 di Kota Medan khususnya wilayah Kecamatan Medan Helvetia Sabtu (03/07/2021) 

Menurunkan 13 personil gabungan, penyemprotan cairan disenfektan dan razia masker di kawasan pajak Tradisional Sei Sekambing C-II Kecamatan Medan Helvetia

Melakukan penyemprotan disenfektan, dan razia masker, petugas yang tergabung dalam team yang dipimpin Ipda Nizar Nasution Panit 2 Intelkam juga melakukan penghimbauan terhadap masyarakat untuk selalu mematuhi Prokes.

Kapolsek Medan Helvetia Kompol Pardamean Hutahaean.SH.SIK.MH, mengatakan penyemprotan disenfektan dapat memutus mata rantai penyebaran Covid - 19 di kota Medan khususnya Kecamatan Medan Helvetia," ucapnya.

Pardamean mengungkapkan anggota juga memberikan himbauan - himbauan kepada pedagang dan pembeli yang berada di pajak tradisional sei sekambing C-II agar terus mematuhi dan mentaati Prokes 

"Jangan sampai karena kita abaikan terhadap aturan prokes malah menciptakan klaster baru Covid - 19," tegas Pardamean mengakhiri.(BR/MSC)

Share:
Komentar

Berita Terkini