Wagub Sumut Gugah Pengusaha, Organisasi dan Perkumpulan: Bantu Masyarakat

Editor: mediaselektif.com author photo

 

MEDIASELEKTIF – Wakil Gubernur (Wagub) Sumatera Utara  (Sumut), Musa Rajekshah mengajak sekaligus menggugah seluruh kalangan baik pengusaha, organisasi dan perkumpulan di Sumut yang memiliki kemampuan untuk dapat berbagi rezekinya ditengah masa sulit masyarakat yang masih dilanda pandemi Covid-9.

“Dalam kesempatan ini kami menghimbau pada masyarakat terutama yang berkemampuan, mempunyai rezeki, buatlah kegiatan-kegiatan sosial dilingkungan tempat tinggal tempat kerja atau di tengah masyarakat bagi pengusaha bagi orgnisasi-organisasi, perkumpulan-perumpulan ataupun pribadi pribadi bantulah masyarakat sekitar kita,” seru Wagub usai mengikuti rapar koordinasi (Rakor) secara virtual dengan Menko Perekonomian terhadap 5 (Lima) provinsi yang mendapat perhatian khusus termasuk Sumut, Sumatera Barat (Sumbar), Kalimantan Timur (Kaltim), Papua dan Nusa Tenggaran Timur (NTT), Rabu (28/7/2021) diruang kerja Wagub Sumut Lantai 9 Kantor Gubsu Jalan Pangeran Diponegoro Medan.

Dikatakan Wagub, Pemerintah Provinsi (Pemprov) Sumut dipastikan tidak dapat bekerja sendiri dalam penanganan permasalahan pandemi Covid-19  yang saat ini sampai pada penerapan pemberlakuan pembatasan kegiatan masyarakat (PPKM) level 4.

“Pemerintah pastinya tidak bisa bekerja sendiri, harus ada kesadaran masyarakat untuk menjaga protokol kesehatan (Prokes), harus ada kesadaran masyarakat juga menjaga imunitas tubuh dia, jaga vaksin, kita paham situasi ini sulit banyak masyarakat kita nafkah hari ini untuk makan hari ini,” ujarnya.

Dengan mengalirnya bantuan sosial saat ini, menurutnya, akan sangat membantu masyarakat yang memang kekurangan terutama yang mengalami dampak dari pandemi Covid-19.

“Bantuan sosial berupa sembako, nasi bungkus secara gratis dan hal-hal lain, sudah cukup membantu dikondisi terbatas ini,” pungkasnya.(Cok/MSC)

Share:
Komentar

Berita Terkini