Sang Mualaf Ini Umrohkan 16 Orang Keluarga & Sahabatnya

Editor: mediaselektif.com author photo

MEDIASELEKTIF.COM - Pergi umrah adalah suatu perjalanan ibadah menuju tanah suci Mekkah yang sangat diidamkan setiap umat muslim untuk bisa lebih mendekatkan diri kepada sang penciptanya Allah SWT.

Keinginan mendalam akan hal itu pun telah lama pula bersarang di hati pria mualaf pencinta anak yatim piatu ini, Ferdy Sanjaya Sembiring.

Bahkan, Penggiat sosial Sumatera Utara ini merasakan betapa bahagia dirinya, bila kelak dapat melaksanakannya bersama keluarga dan para sahabatnya.

Akhirnya, berkat doa dan kerja kerasnya selama ini, Ferdy Sembiring mampu mengumpulkan rezeki untuk mewujutkan cita cita mulianya tersebut.

Melalui sebuah biro perjalanan haji dan umroh, Ferdy Smbiring yang merupakan donatur sejumlah Rumah Tahfiz Quran dan Lembaga Kesejahteraan Sosial Al Hikmah ini, berangkat bersama 16 orang keluarga dan sahabatnya, Senin (04/12/2023) lalu dari Bandara Kuala Namu Indonesia Airlines(KNIA).

Hingga saat ini, Selasa (12/12/2023) rombongan jemaah umrah Ferdy Sembiring, masih berada ditanah suci Mekkah Al Mukarramah untuk menunaikan ibadah umrahnya tersebut.(Rel/MSC)

Share:
Komentar

Berita Terkini