Wisata Pantai Merdeka di Tanjung Beringin Liburan Mengasyikkan

Editor: mediaselektif.com author photo

MEDIASELEKTIF. COM - Kabupaten Serdang Bedagai memiliki garis pantai sepanjang 55km, sehingga dapat dikatakan punya banyak potensi Rabu (11/01/2024) pengembangan pariwisata pantai. 

Hingga saat ini, destinasi wisata yang telah terkelola dengan baik antara lain, Pantai Woong Rame, Bali Lestari, Pondok Permai, Kuala Puteri dan yang lainnya yang ada di Kecamatan Pantai Cermin.

Sedangkan di Kecamatan Perbaungan ada Pantai Romantis, mangrove, Kelang dan lainnya. Di Kecamatan Teluk Mengkudu ada Pantai Sialang Buah dan Pantai Sentang.

Beralih ke Kecamatan Tanjung Beringin, Serdang Bedagai punya Pantai Merdeka, biasa disebut dengan “Kampung Kito”. Berlokasi di Desa Bagan Kuala. Pantai ini telah merebut perhatian masyarakat baik dari dalam maupun dari luar Kabupaten.

Bagi pengunjung Pantai merdeka yang tak hanya untuk sekedar menikmati liburan pantai di sana, namun untuk menikmati suasana pantainya yang indah.

Setiap hari libur maupun diakhir pekan pantai ini kerap dipadari oleh pengunjung dari berbagai daerah.

Di Pantai Merdeka juga sering digelar hiburan rakyat sehingga suasana terlihat semakin ramai. Hembusan angin pantai yang sepoi-sepoi serta deru ombak pantai yang menjadi daya tarik wisatawan berkunjung di objek wisata pantai ini.

Tak hanya menyuguhkan suasana pantai yang asyik, namun juga di sekitar lokasi pantai bisa dijadikan spot foto yang menarik. Selain itu butiran pasir putih pantainya juga kerap dijadikan arena bermain bagi anak-anak.

Pantai ini tidak memiliki lumpur di bagian bibir pantainya dan seluruhnya berpasir putih yang bersih. Dari Kota Sei Rampah, pantai ini hanya berjarak 25 menit dengan jalan yang sudah mulus.

Juli, seorang pengunjung dari Kecamatan Teluk Mengkudu menyampaikan bahwa kedatangannya ke Pantai Merdeka ini lantaran rasa penasaran dengan pantai yang tergolong masih baru ini.

“Setelah nyampai di sini, ternyata pantainya masih asri dan bersih ya. Enak juga kalau bawa anak-anak untuk bermain di sekitar bibir pantai sembari main pasir pantai,” ujarnya.

Juli juga berharap terkait fasilitas yang tersedia di Pantai Merdeka ini agar lebih ditingkatkan lagi sehingga para pengunjung bisa menikmati dan nyaman dengan semua yang tersedia di sana.

Ramainya pengunjung di Pantai Merdeka ini tentu berimbas bagi para pedagang di sekitaran lokasi pantai. Tentunya berdampak juga pada peningkatan penghasilan bagi mereka.

Seorang pengunjung lainnya, Lenti warga Firdaus mengutarakan jika semakin ramai pengunjung maka akan berimbas baik bagi para pedagang di sekitar Pantai Merdeka ini.

“Para pedagang akan kecipratan rezeki melalui peningkatan pendapatan yang mereka peroleh. Hal ini akan semakin baik untuk peningkatan perekonomian bagi pelaku usaha atau usaha kecil mikro menengah (UMKM),” tuturnya.

Konon Pantai Merdeka ini memiliki sejarah yang menarik. Pada zaman perang melawan penjajah Belanda, tepi pantai ini dijadikan tempat musyawarah oleh para pejuang kemerdekaan untuk mengatur strategi melawan penjajah.

Oleh karenanya, setelah Indonesia merdeka, pantai ini dinamakan Pantai Merdeka. Tentunya nama tersebut menjadi harapan bagi siapa saja khususnya bagi masyarakat sekitar untuk membawa kebaikan baik dalam peningkatan kesejahteraan maupun lainnya.

Bagi warga Kabupaten Serdang Bedagai maupun di luar daerah yang belum pernah berkunjung, segeralah untuk menikmati keindahan Pantai Merdeka di Bagan Kuala ini.

Bersama kita tingkatkan pariwisata pantai di Sergai demi mendongkrak perekonomian masyarakat tentunya.  Pantai ini bisa jadi alternatif berwisata bagi masyarakat saat liburan maupun akhir pekan.(AA/MSC) 



Share:
Komentar

Berita Terkini