MEDIASELEKTIF.COM - Kondisi fisik
komponis Binsar Nainggolan berangsur pulih, pasca operasi di bagian kepala dan
sejumlah organ vital karena penyakit ‘berat’. Pekan lalu, rombongan pengurus
Lembaga Pengembangan Pesta Paduan Suara Gerejawi (Pesparawi) (LPPD) Kota Medan dipimpin
Ketua Umum Anton Panggabean SE MSi kembali bersilaturahim dengan pria yang
menjabat sebagai Ketua Departemen Bidang Pesparawi Kota Medan itu di kediaman
pribadinya di Medan.
Didampingi sekretaris yang juga Ketua
Pesparawi Medan 2019 Nimrot Situmeang, Binsar Nainggolan dicandai untuk
bernyanyi. Mengikuti permintaan pengurus LPPD Medan, pencipta mars ‘Pekerjaan
Umum’ itu mencoba bersenandung. “Beliau adalah the spirit of LPPD Medan,”
kenang Anton Panggabean pada pria yang ikut membidani lahirnya LPPD Medan
tersebut.
Dua bulan lampau, Binsar Nainggolan
jatuh di rumahnya dan harus dirawat di rumah sakit. Penyakit menjadi serius dan
dokter memutuskannya untuk operasi besar. Pasca pembedahan dan perawatan
intensif, keluarga ahli pengembangan sumber daya air yang menyelesaikan
pendidikan di ITB dan USU Medan tersebut minta dirawat dan berobat jalan dari
rumah.
Alasannya, ingin terus berkarya. “Kami
di LPPD Medan merasakan bimbingannya. Orangnya santun, bersahaja, menghargai
orang lain meski orang tersebut masih amat hijau, ceria dan familiar. Sebagai
orangtua, guru, sahabat, beliau tempat kami bertanya dan meminta apa saja yang
dibutuhkan,” cerita Anton Panggabean.
“Kiranya, Tuhan memulihkan kesehatanmu
agar dapat berkarya kembali. LPPD masih mengidolakanmu, berharap bimbingan.
Tetaplah semangat... pasti bisa,” doa anggota Fraksi Partai Demokrat DPRD
Medan.
Dalam kaitan program LPPD Medan, Nimrot
Situmeang mengatakan, pihaknya mengadakan Syukuran Tahun 2019 dengan doa
bersama pada Sabtu (9/2/2019) dimulai pukul 16.00 WIB di Jalan Ambai 63
Sidorejo Hilir Medan yang diisi dengan kebaktian serta mengevaluasi ragam
program serta menyusun kegiatan lanjutan di tahun 2019.
“Dipilih di kediaman St Ir LA
Sitanggang/ Ny Tiolina Panggabean untuk mendapat masukan agar LPPD Medan
semakin berkualitas,” jelas mantan aktivis dan senioren GAMKI tersebut.
Menurutnya, dalam syukuran diisi doa
untuk pulihnya Binsar Nainggolan. “Untuk kejayaan Indonesia,” tutup Nimrot
Situmeang. (moe/ms)