Amru & Said Pimpin PETIR Sumut

Editor: mediaselektif.com author photo

MEDIASELEKTIF.COM - Menegaskan fungsi sebagai sosial kontrol dan untuk menjaga tali silaturahmi, belasan jurnalis dari berbagai media massa di Kota Medan membentuk Persatuan Wartawan Listrik, Rabu (30/12/2020).

Para jurnalis yang nantinya akan melakukan berbagai peliputan di lingkup Perusahaan Listrik Negara (PLN) bersepakat menunjuk Amru Lubis dari Harian Analisa sebagai ketua dan Said Ilham dari INews sebagai sekretaris.

Selain itu, Rifki Warisan dari Harian Medan Pos, Sahat Simatupang dari Tempo dan Ahmad Rizal dari Medanmerdeka.com didaulat sebagai penasehat persatuan wartawan listrik ini.

Dalam kesempatan tersebut, Amru Lubis mengatakan, tujuan utama dibentuknya Persatuan Wartawan Listrik yang disingkat PETIR ini tak lain untuk memberikan informasi kepada masyarakat Sumut, khususnya Kota Medan tentang kinerja PLN sebagai salah satu BUMN yang bertugas melayani masyarakat.

"Tujuan kita pastinya mencerdaskan masyarakat dengan berbagai informasi terkait layanan PLN kepada masyarakat. Bukan hanya itu, kita juga akan menjadi sosial kontrol dengan berbagai kritik-kritik membangun yang bertujuan meningkatkan pelayanan PLN bagi masyarakat," ujarnya.

Untuk itu, Amru dan beberapa jurnalis lainnya berinisiatif mengajak rekan-rekan wartawan untuk membentuk wadah yang akan menaungi mereka dalam melakukan peliputan di wilayah kerja PLN Sumut.

"Sekaligus merekatkan silaturahmi antar sesama wartawan yang sebelumnya pernah melakukan peliputan di PLN ataupun yang belum pernah sama sekali. Insya Allah wadah yang kita bentuk ini mendapat ridho dari Allah SWT," harapnya.

Sementara itu, salah seorang wartawan yang ikut bergabung di Persatuan Wartawan Listrik, Sarwo Edi menyambut baik apa yang menjadi tujuan didirikannya PETIR untuk melakukan peliputan kelistrikan. Karena menurutnya, selama ini pemberitaan yang harusnya menjadi konsumsi publik dan bisa didapat oleh jurnalis manapun, terkesan tertutupi dan hanya diinformasikan ke beberapa orang wartawan saja.

"Harapan kita dengan berdirinya PETIR ini, pemberitaan terkait kelistrikan di PLN bisa lebih transparan," tutupnya.

Adapun jurnalis lainnya yang bergabung dalam Persatuan Wartawan Listrik ini, Syafi'i Sitorus dari Harian Orbit, Hendri dari Metro TV, Ucok Iswandi dari eksisnews.co, Farida Noris dari CNN news, Wahyudi dari Okezone, Donny dari Metro24, Tomo dari Kumparan, Fandi dari TVRI, Irsan Mulyadi dari Antara, Amsal dari Elshinta dan Irene Simanjuntak dari Mediaselektif.com.( Irn/MSC)

Share:
Komentar

Berita Terkini