Perkembangan Covid-19 di Samosir Tambah 4 Kasus, 16 Sembuh

Editor: mediaselektif.com author photo

MEDIASELEKTIF.COM – Kasus Covid-19 di Samosir bertambah 4 kasus, 16 Sembuh sedangkan Aktif 264.

Data tersebut dihimpun dari Dinas Kesehatan (Dinkes) Samosir Senin (16/8/2021).

“Kita bersyukur atas melandainya kasus harian namun tetap melaksanakan secara konsisten agar pengendalian kasus dapat dilakukan setiap harinya dengan tetap siaga melakukan PPKM secara konsisten dan berkelanjutan”, cetus Juru bicara Satgas Covid-19, Rohani Bakara kepada wartawan.

Saat ini Satgas Covid-19 tengah menyiapkan vaksinasi untuk masyarakat Samosir atas 50 ribu vaksin yang diterima Kementerian Kesehatan (Kemenkes) secara bertahap sesuai dengan rantai pasok yang diterima.

Hingga hari ini vaksinasi telah dilaksanakan terhadap 2.636 penerima manfaat atau sekitar 2,6 % dari target yang ditetapkan yaitu 102.000.

Jika target tercapai tahun ini, maka kekebalan komunal minimal akan dapat terbentuk di Samosir. Bupati selaku Ketua Satgas Covid-19 bersama Forkopimda tetap berupaya untuk mendapatkan vaksin secara vertikal dari ragam jalur yang ditetapkan.

Di sisi lain, Satgas Covid-19 Samosir melalui RSUD dr. Hadrianus Sinaga Pangururan juga tetap menjaga Bed Occupancy Rate (BOR) dengan menyiapkan upaya isolasi terpusat sesuai kebutuhan serta merta dengan mengikuti perkembangan kasus harian.

Hingga tanggal 23 Agustus, Satgas Covid-19 berharap terjadi pelandaian kasus dan dapat dikendalikan. Dengan demikian, skenario pembukaan objek wisata, setelah melalui kajian para pihak terkait, akan dilakukan dengan tetap menganut prinsip keamanan pelaku usaha pariwisata dan pelaku perjalanan wisata ke Samosir.

Satgas Covid-19 tetap menjaga: 1. PPKM dilaksanakan secara benar; 2. Pemulihan ekonomi; 3. Ketersediaan bahan pokok; 4. Penyaluran Bantuan Langsung Tunai (BLT) Desa; 5. Operasi Yustisi penegakan disiplin protokol kesehatan; 6. Penyekatan di setiap pintu masuk ke Samosir; 7. Kajian-kajian berjalan terhadap perkembangan terkini penanganan Covid-19 serta penanganannya; 8. Hal lain yang menyangkut pencegahan, pengendalian, dan penanganan Covid-19.

Sebagai data perkembangan Covid-19 di Samosir: Suspek: 5, probable: 1, Kumulatif Kasus Aktif: 264. Total kumulatif sembuh: 1.143, Kumulatif meninggal dunia: 38 orang, jumlah kasus 1.445 sejak 2020 lalu.!!

Jumlah telah divaksin di sejumlah 35.056, tuntas divaksin (dosis 1 + dosis 2) sebanyak 21.559, yang belum divaksin dosis 2 sebanyak 13.497 orang.

Untuk ketersediaan vaksin sebanyak 5.174 vial Sinovac dan 25 vial Aztrazeneca dan total pelaksanaan vaksinasi 2.636. Dosis 1: 2.273 dan Dosis 2: 363 orang. (HTS/MSC).

Share:
Komentar

Berita Terkini