Gereja HKBP Nommensen Ressort Pulu Brayan Terima Bantuan Podium

Editor: mediaselektif.com author photo

MEDIASELEKTIF.COM - Setelah sukses menggelar pesta pengumpulan dana untuk renovasi gereja HKBP Nommensen Ressort Pulu Brayan 12-13 Agustus 2023 dengan hasil Rp. 257.953.500, gereja yang terletak di Jalan Rumah Sakit Pulo Brayan Bengkel Baru itu kembali menerima bantuan. 

Bantuan berupa podium untuk kotbah lengkap dengan meja itu diberikan seorang anak jemaat yang saat ini berkarir di Jakarta bernama St. Ir. Ronald Otto Hutasoit, M.Si. 

Ronald yang di kalangan jemaat dipanggil Otto itu, langsung datang meninjau renovasi gereja tersebut, Minggu (3/9/2023) dan secara simbolis menyerahkan bantuan ke pengurus gereja (Parhalado,red) di sela-sela acara ibadah minggu. 

Pada kesempatan itu Otto mengatakan, dia dan teman-temannya sesama anak jemaat HKBP Nommensen Ressort Pulu Brayan yang di perantauan berkomitmen untuk membantu dana renovasi gereja itu. 

Dikatakannya, dia sudah mengontak beberapa rekannya untuk berpartisipasi. Dan pada hari itu dia menyerahkan dana sebesar Rp 23 juta untuk pengadaan podium.

Sebelumnya melalui transfer, dana sudah dikirimkan sebesar Rp. 28 juta.

"Ada lebih 100 orang anak jemaat di perantauan dan jika satu orang bisa mengumpulkan Rp. 10 juta saja, sudah terkumpul Rp. 1 milyar," kata Ronald.

Saya rasa untuk mengumpulkan Rp. 10 juta tidak terlalu sulit, lanjutnya. Selain itu dia berpesan kepada panitia renovasi untuk tetap semangat. "Tidak semua orang diberi kesempatan untuk membangun rumah Tuhan. Bahkan raja Daud pun tidak mendapat kesempatan itu. Justeru, anaknya raja Salomo lah yang membangun rumah Tuhan," katanya memberi motivasi.

Abang kandung dari ketua panitia renovasi gereja Ir. Rudi Hutasoit, ST, MT itu, juga menyatakan kegembiraannya karena bisa beribadah bersama jemaat lain khususnya para lansia. "Saya jadi teringat almarhum ayah dan ibu saya. Saya melihat masih ada beberapa teman ibu saya disini," katanya terharu. 

Pengurus gereja diwakili pendeta ressort Pdt. Partungkoan Simanjuntak, S.Th, M.Min menyambut gembira bantuan tersebut. Partungkoan mengucapkan terima kasih sebab meski berkarir di Jakarta, Ronald masih ingat dan perduli terhadap gerejanya di masa kecil dan remaja dulu.

"Semoga pemberian pak Ronald ini menjadi motivasi bagi anak-anak rantau lainnya," kata Partungkoan. 

Di akhir acara sebagai ucapan terima kasih dan kenang-kenangan pengurus gereja bersama para tetua jemaat menyematkan ulos kepada Ronald O Hutasoit.(Moe/MSC)

Share:
Komentar

Berita Terkini