Bupati Samosir Kembali Monitoring Pos Penyekatan Pintu Masuk di Tomok

Editor: mediaselektif.com author photo

MEDIASELEKTIF.COM – Satgas Covid-19 Kabupaten Samosir, melakukan pemeriksaan dokumen pelaku perjalanan di pos penyekatan akses masuk ke Samosir.

Bupati Samosir  Vandiko T. Gultom melakukan monitoring pos penyekatan pintu masuk Samosir di Pelabuhan Ferry Tomok dan Pelabuhan Sumber Sari Tomok Kecamatan Simanindo, Senin (23/8/2021), Simanindo.

Adapun tujuan Monitoring yang  dilakukan Bupati Samosir, guna memastikan kesiapan petugas dan sarana prasarana pos penyekatan akses pintu masuk ke Samosir untuk membatasi dan memperketat pelaku perjalanan dari luar sekaligus menekan angka penyebaran Covid-19.

Dalam hal ini  Bupati menyampaikan, bahwa kepada seluruh petugas agar selalu tegas dan waspada terhadap para pengunjung yang akan datang ke Samosir dengan memperhatikan paraturan Protokol Kesehatan (Prokes) sebagai syarat administrasi perjalanan seperti identitas diri, surat/sertifikat vaksin, surat keterangan rapid test antigen negatif.

Hasil monitoring hari ini,Bupati mengecek pelaku perjalanan di beberapa pelabuhan sangat berkurang secara signifikan dari yang biasa, ini hasil dari sosialisasi yang sudah di laksanakan satgas Covid-19 beberapa hari yang lalu.

Namun masih ditemukan masih ada pelaku perjalanan yang disuruh putar balik di pelabuhan Ferry Tomok sebanyak 12 Orang dan 4 orang dilakukan swab antigen dari Puskesmas Tuk-tuk dengan hasil 3 Negatif dan 1 reaktif, untuk pelaku perjalanan yang reaktif langsung dibawa oleh petugas kesehatan menuju Puskemas Tuk-tuk untuk isoman.

Sedangkan untuk Pelabuhan Sumber Sari Tomok sebanyak 16 orang telah dipulangkan karena tidak dapat menunjukan syarat yang sudah ditetapkan satgas Covid-19 Samosir.

Pada saat bersamaan, Bupati Samosir juga menyerahkan bantuan makanan, minuman, vitamin  (penambah imun) masker dan hand sanitizer bagi para petugas jaga dan menyemangati para petugas agar tetap siap siaga serta bekerja secara optimal dan sepenuh hatinya. (HTS/MSC)

Share:
Komentar

Berita Terkini