Bupati Karo Pantau Pemasangan Box Culvert

Editor: mediaselektif.com author photo

MEDIASELEKTIF.COM - Saat musim penghujan sejumlah titik menjadi sasaran banjir separti di Jalan Lintas Sumatera, Jalan Jamin inting Desa Raya Kecamatan Berastagi Kabupaten Karo Sumatera Utara. 

Hal ini tentunya menjadi keluhan karena sangat mengganggu aktifitas dan kenyamanan masyarakat atau pengguna jalan yang melintas. Untuk itu Bupati Karo Terkelin Brahmana SH,MH memberikan perhatian serius dengan meninjau langsung lokasi jalan raya yang kerap banjir tersebut, Jumat (4/12/2020). Jalan ini sedang dalam perbaikan yang merupakan wilayah Balai Besar Pelaksanaan Jalan Nasional II Medan (BBPJN).

Bupati Karo Terkelin Brahmana SH meninjau lokasi banjir jalan di dampingi Kadis PUPR Edward Pontianus Sinulingga, Kadis Perkim Paksa Tarigan, Kabid Bina Marga Hendra Mitcon Purba dan Kabid Bappeda Enfalit Sembiring. 

Terkelin Brahmana SH,MH meminta perbaikan Box Culvert atau gorong gorong sebagai saluran air yang dikerjakan oleh BPPJN Medan agar di pasang dengan memperhatikan kedalaman Box Culvert agar air tidak lagi mengganggu permukiman dan harus di kordinasikan bersama masyarakat.

Menyikapi hal tersebut, pelaksana pengerjaan proyek Anif menjelaskan bahwa sejak awal pihaknya telah berkoordinasi dengan masyarakat setempat. Seperti kedalaman Box Culvert dari Suite Pakkar 1 meter sampai kedalaman 3,20 meter. 

"Kedalaman sampai 3,20 meter ini kami upayakan agar saat hujan Box Curvert dapat menampung debet air. Hal ini kami pastikan tidak akan ada lagi air meluber dari drainase (parit) kejalan raya dan ke pemukiman penduduk," kata Anif.

Warga sekitar jalan raya yang selalu di genangi air mengucapkan terima kasih atas perhatian Bupati Karo Terkelin Brahmana SH,MH. Walau kawasan jalan raya langganan banjir saat hujan deras ini kerap di bully masyarakat dan nitizen di media sosial, Terkelin Brahmana menyempatkan diri terjun langsung kelapangan meninjau perbaikan jalan dan drainase tersebut. (SKR/MSC)

Share:
Komentar

Berita Terkini