Ini Penjelasan Plt Kadisnaker Pemko Tanjungbalai...Terkait Penyaluran Bantuan Kewirausahaan Produktif Dari Provsu

Editor: mediaselektif.com author photo

MEDIASELEKTIF.COM - Terkait Penyaluran bantuan kewirausahaan produktif tingkat Provinsi Sumatera Utara yang telah dilaksanakan hampir di seluruh Kabupaten dan Kota di wilayah Provinsi Sumatera Utara, termasuk dilingkungan Pemerintah Kota (Pemkot) Tanjungbalai.

Sempat menimbulkan pro dan kontra antara pihak pengantar barang dengan pihak peserta penerima bantuan,bahkan

sempat diberitakan disalah satu media online, hal ini sangat disesalkan Plt Kepala Dinas Tenaga Kerja Pemkot Tanjungbalai Muhammad Irvan Zuhri,S.STP.

Kepada sejumlah wartawan Irvan Zuhri menjelaskan di kantornya Jalan Mayjend Sutoyo No14 Kota Tanjungbalai, Rabu (27/1/2021) bahwa kegiatan ini tidak ada masalah, hanya miss komunikasi antara pihak yang mengantar barang  dengan pihak peserta atau penerima bantuan.

Lebih jauh dikatakan Irvan sebenarnya kegiatan bantuan ini bersumber dari progaram stimulus ekonomi kewirausahaan produktif yang diperuntukan kepada sejumlah wirausaha atau pelaku usaha yang terdampak covid- 19, disamping itu juga diberikan pelatihan kepada  sejumlah pelaku usaha yang terkesan nganggur akibat dampak wabah covid-19 di daerah- daerah khususnya di wilayah Provinsi Sumatera Utara, termasuk daerah Kota Tanjungbalai.

Tujuannya agar para pelaku usaha dapat mempunyai pengetahuan yang cukup untuk menjalankan usaha mereka sehingga mereka dapat bekerja secara optimal, tanpa harus meraba-raba terlebih dahulu langkah apa yang harus dilakukan terlebih lagi dalam menghadapi stuasi akibat dampak adanya wabah covid-19.

Sama halnya dengan daerah lain pelaku usaha didaerah Kota Tanjungbalai jauh sebelumnya juga telah diberi pelatihan kepada 20 Orang peserta wira usaha yang dilaksanakan di resto raja bahagia jalan alteri Kota Tanjungbalai di bulan Desember 2020 tahun yang lalu.

Dilanjutkan dengan pemberian bantuan berupa bahan bahan usaha kepada peserta yang telah diberi pelatihan sesuai dengan usahanya masing masing dengan catatan bahan yang akan dibantu sesuai dengan usaha nya masingasing, bahkan bantuan tersebut sudah sampai dan sudah diberikan kepada warga masyarakat atau pelaku usaha di Tanjungbalai, sampai sejauh ini tidak ada masalah, jika pun ada Kita dari pihak Disnaker Pemko Tanjungbalai akan berusaha membantu untuk menyelesaikan masalah tersebut.

Kita mengucapkan terimakasih kepada Pemerintah Provinsi Sumatera Utara khususnya Dinas Tenaga Kerja Provsu yang telah memberikan bantuan dan pelatihan kepada warga atau pelaku usaha di lingkungan Kota Tanjungbalai ini, Diharapkan kedepan hendaknya bantuan atau kegiatan pelatihan semacam ini tidak berhenti sampai disini. 

Kita juga mengharapkan agar kedepan pihak Pemerintah Provinsi Sumatera Utara terus melakukan kegiatan-kegiatan semacam ini, sehingga bisa membantu warga masyarakat atau pelaku usaha di Tanjungbalai terlebih lagi kepada pelaku usaha yang terdampak covid-19, ujar Irvan.(ID/MSC)


Share:
Komentar

Berita Terkini