MTQ dan Festival Nasyid Kecamatan Kota Kisaran Timur Digelar

Editor: mediaselektif.com author photo

 

MEDIASELEKTIF.COM - Pelaksana tugas (Plt) Camat Kota Kisaran Timur, Rahmat Hidayat Siregar membuka Musabaqah Tilawatil Quran (MTQ) dan festival Nasyid ke-52 tahun 2021 tingkat Kecamatan Kota Kisaran Timur yang digelar Masjid Siti Zubaidah, Kelurahan Mutiara, Rabu (27/1/2021).

Rahmat Hidayat Siregar yang juga Kadis Kominfo Kabupaten Asahan itu juga mengatakan bahw MTQ merupakan sarana untuk generasi muda dalam mempelajari ajaran dan kesenian Islam yang baik untuk mendidik mental serta kepribadian generasi penerus bangsa.

Kesempatan itu, Rahmat Hidayat Siregar juga menghimbau seluruh peserta untuk tetap mengikuti protokol kesehatan guna mencegah penyebaran corona virus di Kabupaten Asahan.

Sementara itu, MTQ dan Festival Nasyid ke-52 Tingkat Kecamatan Kota Kisaran Timur diikuti sebanyak 184 orang terdiri dari 6 cabang perlombaan Tartil (Putra 12 orang, Putri 12 orang), Tilawah (Putra Anak-Anak 12 orang, Putri Anak-Anak 12 orang, Putra Remaja 12 orang, Putri Remaja 12 orang, Putra Dewasa 6 orang, Putri Dewasa 7 orang).

Fahmil (Putra 5 orang, Putri 4 orang), Syahril (Putra 7 orang, Putri 6 orang), Khotil (Naskah Putra 5 orang, Naskah Putri 6 orang, Dekorasi Putra 2 orang, Dekorasi Putri 5 orang, Mushab Putra 3 orang, Mushab Putri 5 orang), Hifzil (1 Juz Putra 11orang, 1 Juz Putri 10 orang, 5 Juz Putra 8 orang, 5 Juz Putri 7 orang, 10 Juz Putra 4 orang, 10 Juz Putri 3 orang, 20 Juz Putra 2 orang, 30 Juz Putra 1 orang, 30 Juz Putri 2 orang) dan Nasyid (Putra 3 grup, Putri 6 grup). (SRT/MSC)

Share:
Komentar

Berita Terkini